28.2 C
Jakarta
Friday, November 1, 2024

Soorga K-Food, Pasangan Kantoran Raup Juta Rupiah dari Festival ke Festival

Minggu, 19 Mei 2024 – 19:35 WIB

Peluang usaha di dunia kuliner telah mendorong pasangan muda Alfons Adriandi dan Margaretha Anastasia untuk memasuki dunia kuliner. Dengan keahlian Tasya dalam mengolah resep, masakan mereka sering dicari dan berhasil meraup jutaan rupiah dari berbagai festival.

“Awalnya istri yang memang suka memiliki latar belakang memasak, akhirnya kita mulai dari acara kecil hingga festival besar,” kata Alfons dalam wawancara dengan VIVA di Festival Lagu Laguan 2024, di Stadion Pakansari Bogor, pada Minggu, 19 Mei 2024.

Alfons menjelaskan bahwa awalnya menu yang ditawarkan beragam, namun karena tingginya permintaan akan makanan Korea, mereka memutuskan untuk fokus dalam mengembangkan kudapan Korea. Menu paling laris mereka adalah Dakkochi sate ayam berbumbu khas Korea, Dakbal, ceker tanpa tulang disertai nasi, topoki, dan odeng.

“Bumbunya sendiri juga semua dibuat sendiri berdasarkan R&D dari berbagai event yang pernah diikuti, dan bisa disesuaikan dengan selera pelanggan, bisa pedas, manis, atau gurih. Kami fokus pada makanan Korea karena banyak yang menyukainya,” ungkap Alfons.

Awalnya berjualan di CrosArt Universitas Trisaksi, mereka kemudian melanjutkan ke acara musik dan seni. Sekarang, mereka tengah membangun merek kuliner mereka, Soorga K-Food dan Muscle Wagyu.

Menurut Tasya, bisnis ini dirintis sejak tahun 2021 dan mampu meraup jutaan rupiah dari festival kuliner. Sejak itu, ia memutuskan untuk berhenti dari pekerjaannya sebagai auditor manager dan membuka kedai di Bintara Jaya, Bekasi Barat. Mereka aktif membagikan kegiatan bisnis kuliner mereka di akun Instagram @soorga.cemilan.

“Dari ide awal yang dicoba-coba hingga ramai, akhirnya jadi sampingan. Karena laris, kita buka kedai di Bintara Jaya, sekarang kita berkeliling dari festival ke festival musik, sudah lebih dari seratus event,” ungkap Tasya.

Halaman Selanjutnya

Menurut Tasya, bisnis ini dirintis sejak tahun 2021. Peluang usaha di festival kuliner berhasil meraup jutaan rupiah. Sejak itu, ia memutuskan berhenti dari pekerjaannya sebagai auditor manager dan membuka kedai di Jalan Raya Kampung Setu No.16, Bintara Jaya, Bekasi Barat. Kegiatan bisnis kuliner mereka juga dibagikan di akun Instagram @soorga.cemilan. Di media sosial, Tasya juga membagikan lokasi festival yang akan mereka kunjungi.

Source link

Related Articles

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe

berita terbaru