33.9 C
Jakarta
Friday, November 15, 2024

Indonesia Bisa Produksi 1,6 Juta Motor Listrik, tapi Baru 100 Ribu Unit

Sabtu, 4 Mei 2024 – 19:34 WIB

Jakarta, 5 Mei 2024 – Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan pabrik baterai kendaraan listrik pertama di Indonesia akan memulai produksi bulan depan. Jokowi menilai ini sebagai langkah awal dalam pembentukan ekosistem kendaraan ramah lingkungan di dalam negeri.

Hal tersebut disampaikan oleh Jokowi saat mengunjungi Periklindo Electric Vehicle Show atau PEVS 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat. “Nanti bulan depan, itu yang namanya pabrik Industri baterai sudah mulai berproduksi, jadi kita harapkan ekosistem ini segera terbangun, segera terbentuk,” ujar Jokowi.

PT Hyundai LG Industry (HLI) Green Power dikabarkan menjadi pabrik sel baterai pertama yang akan beroperasi di Indonesia. Pabrik ini berlokasi di Karawang, Jawa Barat, dengan kapasitas maksimal hingga 10 Giga Watt Hour dan akan menghasilkan 32,6 juta unit sel baterai.

Jokowi juga menyatakan bahwa produsen motor dan mobil listrik sudah mulai memproduksi kendaraannya di dalam negeri dan angkanya terus bertambah dari waktu ke waktu. Saat ini, ada 59 pabrikan sepeda motor listrik, lima mobil listrik, dan satu truk yang diproduksi di Indonesia.

Menurut Jokowi, Indonesia seharusnya bisa memproduksi hingga 1,6 juta unit motor listrik setahun dengan fasilitas yang ada saat ini. Namun, hanya sekitar 100 ribuan unit yang diproduksi setiap tahun. Jokowi menyatakan bahwa masih terdapat peluang besar untuk pengembangan industri kendaraan listrik di Indonesia.

Source link

Related Articles

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe

berita terbaru